Bab iii
Penutup
3.1 kesimpulan
Broken Home merupakan sebuah fenomena yang lazim pada
sekarang ini, anak-anak dari keluarga broken home banyak yang menjadi depresi
dan frustasi akibat perceraian kedua orang tuanya. Hal negatif terhadap sang
anak sebenarnya bisa dikurangi apabila
kedua orang tua peduli terhadap perkembangan anaknya. Apabila mereka bertengkar
jangan dilakukan didepan sang anak karena dapat menggangu psikolgis dari anak
itu sendiri. Selain itu, perhatian dan kasih sayang orang tua sangat diperlukan
untuk perkembangan anak. Ada baiknya, sebagai orang tua anda bersikap
selayaknya orang tua. Karena sesungguhnya anak adalah titipan Yang Maha Kuasa.
Artinya, suatu saat pasti akan diminta dan kembali kepada-Nya sebagai
Sang Pemilik Sejati. Orangtua berkewajiban mendidik dan membimbingnya. Mereka
dilahirkan dalam keadaan fitrah, dan orangtuanyalah yang akan mengarahkannya
menjadi nashrani, yahudi, majusi atau muslim sejati, yang tentu akan dimintai
pertanggungjawaban kelak di akhirat nanti.
No comments:
Post a Comment